cropped-Logo-YPI-Al-Multazam-Husnul-Khotimah

Bagian Bahasa Al-Multazam

Opening Language Fair 10 : Celebrating Linguistic Harmony
Bagian Bahasa - Pondok Pesantren Terpadu Al-Multazam kembali menggelar acara Language Fair yang ke-10 dengan tema "Showcase Your Talent Synchronize Like Harmony". Acara ini diselenggarakan dari hari Sabtu, 4 Mei 2024 hingga Senin, 13 Mei 2024. Acara dibuka secara resmi oleh K.H. Badrudin, L.C., M.A., selaku Mudir Ma'had Al-Multazam. Pembukaan acara dimulai dengan pembacaan tilawah ayat suci Al-Qur'an, yang diikuti oleh penampilan dari para santri dan dihadiri oleh guru-guru serta bagian pembinaan Pondok Pesantren Terpadu Al-Multazam. Dalam sambutannya, K.H. Badrudin mendorong para santri untuk terus mengembangkan berbagai talenta mereka. Disamping itu, Mudir Ma'had Al-Multazam, K.H. Badrudin, L.C., M.A., mengajak beberapa santri untuk maju ke depan dan berbicara tentang pentingnya bahasa asing. Ketika ditanya oleh K.H. Badrudin tentang pentingnya menguasai bahasa asing, santri-santri tersebut dengan mantap menjawab dengan beberapa poin yang cukup menginspirasi diantaranta bahwa menguasai bahasa asing sangat penting karena merupakan kunci untuk memahami sebuah komunikasi secara mendalam. Selain itu, ia juga menekankan bahwa dengan menguasai bahasa asing, seseorang dapat membuka pintu ke berbagai ilmu pengetahuan, seperti bahasa Arab dan Inggris, yang merupakan bahasa penting dalam literatur dan sumber-sumber pengetahuan dunia. "Dengan menguasai bahasa asing, kita dapat mencapai mimpi kita lebih mudah karena membuka lebih banyak peluang," tambah santri yang lain. "Lebih dari itu, kemampuan berbahasa asing juga memungkinkan kita untuk menjadi bermanfaat bagi banyak orang, baik dalam skala lokal maupun global." Santri tersebut juga menyoroti pentingnya mengenalkan bangsa sendiri ke banyak negara orang melalui bahasa asing. "Dengan berbahasa asing, kita dapat menjadi duta yang baik bagi bangsa kita sendiri, memperkenalkan budaya dan nilai-nilai positif yang dimiliki bangsa kita kepada dunia luar," ujarnya dengan antusias. Tidak hanya santri, dalam pidatonya sambutannya, Miss Language Fair 9 juga menekankan pentingnya memahami bahasa asing dalam kehidupan sehari-hari. "Jika kita tidak menyiapkannya dari sekarang, kita akan melakukan apa di kemudian sehari-hari?" ujarnya. Setelah sambutan dari Miss Language Fair 9, acara dilanjutkan dengan penampilan beberapa pentas seni yang mengusung tema musik sesuai dengan tren pada saat itu. Para peserta Language Fair menampilkan beragam bakat mereka dalam menyelaraskan musik dengan tema "Showcase Your Talent Synchronize Like Harmony". Penampilan-penampilan yang dipertunjukkan tidak hanya memamerkan bakat musik para santri, tetapi juga menunjukkan betapa pentingnya harmoni dalam setiap karya seni yang dihasilkan. Semangat dan keceriaan yang terpancar dari setiap penampilan menjadi bukti bahwa melalui bahasa seni, kita dapat menyatukan berbagai bakat dan membawa inspirasi kepada banyak orang. Acara pembukaan Language Fair ini sukses menginspirasi para peserta untuk terus mengembangkan bakat mereka dalam bidang musik dan bahasa, sekaligus menyemangati mereka untuk menggali potensi dan mengeksplorasi peluang dalam kehidupan sehari-hari. ( NA-Kontributor Bahasa AM )

    Leave Your Comment Here