cropped-Logo-YPI-Al-Multazam-Husnul-Khotimah

Bagian Bahasa Al-Multazam

From Laughter to Learning : Students of Al-Multazam Express Daily Expressions Through Fun Games
"Dari Tawa hingga Pembelajaran: Kelas 11 SMA Al-Multazam Mengubah Daily Expression dengan Fun Games di Lapangan" es di Lapangan"
Bagian Bahasa Al-Multazam ( 11/01 ) Santri kelas 11 SMA Al-Multazam tidak hanya memahami Daily Expression di dalam kelas, tetapi mereka juga menerapkannya dengan aksi di lapangan! Dengan semangat dan antusias, santri terlibat langsung dalam kegiatan di lapangan untuk membuktikan bahwa bahasa Inggris itu bisa digunakan di kehidupan sehari-hari. Materi Daily Expression yang telah dipelajari di Mukhoyyam Lughowy menjadi 'bahasa sehari-hari' bagi santri saat mereka berinteraksi. Ini bukan hanya fun games biasa, melainkan penerapan nyata yang membuat mereka lebih percaya diri dan mahir dalam berkomunikasi dalam bahasa Inggris. Pendekatan ini tidak hanya memperkaya keterampilan berbahasa santri, tetapi juga memberikan makna lebih dalam terhadap penggunaan Daily Expression in daily life. Aktivitas fun games di lapangan ini menjadi pengalaman pembelajaran yang menyenangkan dan bermakna, mengaitkan teori dan praktik dalam belajar bahasa Inggris. Dengan demikian, siswa kelas 11 SMA Al-Multazam tidak hanya mempelajari bahasa Inggris, tetapi juga menghidupkannya dalam setiap interaksi untuk sebuah pembiasaan berbahasa di lingkungan Pondok Pesantren Terpadu Al-Multazam. ( NA-Kontributor Bahasa AM )  

    Leave Your Comment Here